Rabu, 22 Februari 2017

NHW4 - Milestone Untukku

Matrikulasi IIP Batch 3 kini sudah masuk minggu ke-5, namun saya masih terseok di NHW 4. Saya tentu tidak mau kalo harus stuck di sini lagi. Bukankah saya sudah berdamai dgn diri sendiri untuk tidak berlebihan dalam menentukan standar?

Baiklah.. tuliskan saja semua apa yg mampu kutulis. Tak perlu dulu berangan-angan untuk sempurna tapi hanya diam dalam kebekuan.

Materi ke-4 ini bertema:
MENDIDIK DENGAN KEKUATAN FIITRAH

Sebelum mampun mendidik dengan kekuatan fitrah pada anak, alagkah baiknya saya sebagai seorang ibu dapat mengetahui fitrah saya di muka bumi ini. Tentu sebagai manusia, peran utamaku adalah sebagai hamba Allah dan khalifah fil ardh. Namun bagaimana peran tsb secara spesifik bisa kita amalkan?
Itulah fitrahku yang harus kutemukan.

Lihat kembali NHW1 , apakah sampai hari ini tetap memilih jurusan ilmu tersebut di Universitas Kehidupan ini? Atau setelah merenung beberapa minggu ini, ingin mengubah jurusan ilmu yang akan dikuasai?

Pada NHW1, saya ingin mempelajari jurusan ilmu:
1. MANAJEMEN EMOSI
2. COPYWRITING
3. KEPELATIHAN SILAT UNTUK ANAK

Jurusan ilmu tersebut masih tetap ingin saya tekuni hingga hari ini. Meskipun sebenarnya saya belum menemukan kata spesifik yg lebih menggambarkan apa yg saya inginkan.

Selanjutnya, lihat NHW2,  sudahkah belajar konsisten untuk mengisi checklist harian?
Aaaah.. malu mengakui ini.. jawabannya belum konsisten.
Ayooo kuatkan azzam!!!

Kemudian, baca dan renungkan kembali  NHW3, apakah sudah terbayang apa kira-kira maksud Allah menciptakanku di muka bumi ini? Kalau sudah, maka tetapkan bidang yang  akan dikuasai, sehingga peran hidupku akan makin terlihat.

Nah sampai di sini harusnya saya sudah bisa menguraikan misi hidup saya secara spesifik.

Misi Hidup : Istri yg taat dan penyayang, Ibu yg mendidik dan Individu yg senantiasa menebar manfaat

Bidang : Pendidikan keluarga dan Masyarakat

Peran : Penyuluh, Inspirator, Penulis, Pelatih

Setelah menemukan 3 hal tersebut,  susun ilmu-ilmu yang saya perlukan untuk menjalankan misi hidup tersebut, diantaranya:

1. Ilmu Ibu Profesional: Bunda Sayang, Bunda Cekatan, Bunda Produktif, Bunda Saleha
2. Tarbiyatul Aulad; Ilmu Parenting
3. Home Education
4. Shirah Nabawiyah
5. Fiqih
6. Copywriting
7. Kepenulisan
8. Public Speaking
9. English

Lalu, saya harus menetapkan Milestone untuk memandu setiap perjalanan saya menjalankan Misi Hidup

KM 0 kutetapkan pada tahun 2017 ini, bertepatan pada usiaku 24 tahun. Jika diperlukan 10.000 jam terbang untuk menjadi expert, maka:

1. Ilmu Ibu Profesional: Bunda Sayang, Bunda Cekatan, Bunda Produktif, Bunda Saleha --> 4 tahun (8 jam/hari)
2. Tarbiyatul Aulad; Ilmu Parenting --> 10 tahun (3 jam/hari)
3. Home Education --> 10 tahun (3 jam/hari)
4. Shirah Nabawiyah --> 14 tahun (2 jam/hari)
5. Fiqih --> 14 tahun (2 jam/hari)
6. Copywriting --> 10 tahun (3 jam/hari)
7. Kepenulisan --> 10 tahun (3 jam/hari)
8. Public Speaking --> 10 tahun (3 jam/hari)
9. English --> 10 tahun (3 jam/hari)

Jika dijumlahkan estimasi waktu yg dibutuhkan untuk semua keilmuan dipelajari setiap harinya, maka jumlahnya lebih dari 24 jam. Namun beberapa keilmuan sebenarnya bisa dilakukan dalam satu waktu. Misalnya: ilmu ibu profesional dan Tarbiyatul Aulad, copywriting dan kepenulisan, dsb.

Bismillah..

Lakukan, lakukan, lakukan !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar